Ilustrasi Sajak. (lppmkreativa.com/Siti Nur Muthoharoh)

Tiada Tempat Pulang Terbaik Selain Diri Sendiri

Berkelana sampai jauh

Kemana pun hingga asamu penuh

Mencari jawab atas semua pertanyaan

Memenuhi dahaga batinmu sampai tuntas

 

Pergi tidak selalu berarti lari

Pergi untuk mencari

Apa saja yang jiwamu butuhkan

Atau apa pun yang perlu kau enyahkan

 

Rumah adalah tujuan

Pulang adalah jalan

Mendapatkan tempat nyaman adalah impian

Mempunyai sandaran adalah dambaan

 

Jika pada akhirnya hanya diri sendiri yang bisa diandalkan

Itu lebih baik daripada berteman dengan orang tak bertelinga

Tak mampu mendengar apalagi merasa

Hanya sibuk menyalahkan dengan lisan

 

Jika pada akhirnya hanya kedua tanganmu yang mampu memeluk

Menenangkan hatimu yang pilu

Janganlah bersedih

Ketahuilah bahwa tiada tempat pulang terbaik selain diri sendiri

 

Penulis: Devani Husna Meilida

Editor: Salma Najihah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Festival Kolaborasi FBSB 2022 di GK IV, FBSB, (19/12/22). (lppmkreativa.com) Previous post Manfaat Nonton Konser untuk Kewarasan Mahasiswa
Next post Sopir Angkot